Kita bisa belajar dari alam, burung dan bahkan serangga!

Dunia adalah Guru terbaik!

Dunia adalah tempat kita belajar. Marilah kita mengambil pelajaran dari kejadian di dunia ini. Laut tidak pernah membiarkan kotoran menumpuk di dalamnya.  Laut tetap murni dan bersih dari kotoran dari tahun keberadaannya. Gelombang laut menghempaskan kotoran-kotoran atau bangkai-bangkai ikan.

 
Mari kita lihat, bagaimana lebah madu memberikan pelajaran berharga bagi manusia. Kadang-kadang, lebah madu terbang bermil-mil untuk menemukan sumber madu. Ia mengumpulkan sari-sari madu dan membawanya ke sarang! Ia tidak pernah meminum madu itu sendiri.Ia menyimpan pada sarangnya untuk dipergunakan oleh seluruh koloninya. Hal itu mengajarkan kita tentang kerja keras, pengorbanan dan berbagi. Lebah madu dan semut contoh terbaik tentang kerjasama.
 
Semut mengajarkan kita tentang nilai kerja dan ketekunan. Meskipun semut kecil, berjalan jauh untuk mengumpulkan makanan untuk koloni. Semut mampu membawa makanan yang besarnya beberapa kali lebih besar dari ukurannya tubuhnya. Selain itu mereka bersama-sama membawa makanan yang besar itu secara bersama-sama (gotong-royong). 

Pohon-pohon memberikan keteduhan kepada semua yang membutuhkan dan memberi makan burung-burung, tupai dan banyak serangga.  Kita dapat belajar dari sang pohon, banyak orang atau pun anak-anak yang melemparinya dengan batu namun sang pohon memberikan buah yang enak dan manis untuk mereka. begitulah seharusnya kita meniru sang pohon. Ketika kita disakiti maka balaslah dengan senyuman manis.

No comments:

Post a Comment